Menu

Friday 26 February 2016

Cara Booting Melalui Flashdisk


Pada artikel kali ini saya akan membahas secara singkat mengenai cara Booting melalui Flashdisk. Biasanya hal ini sangat kita butuhkan ketika kita akan melakukakn instalasi Sistem Operasi, kerena dibandingkan dengan menggunakan CD/DVD, akan lebih cepat jika sobat menggunakan USB/Flashdisk. Maka dari itu sobat jika sobat mempunyai Flashdisk nganggur, akan lebih baik jika sobat memanfaatkannya untuk menyimpan System Operasi. Sebenarnya cara settingnya cukup mudah sekali, dengan cara booting melalui USB HDD yang nantinya kita akan booting selain dengan menggunakan hardisk yang telah terpasang pada PC/Laptop kita. Pertama yang harus sobat
dipersiapkan adalah:



  1. PC (Yang akan kita install)
  2. Flashdisk/MicroSD yang terisi OS/Operating System
(Untuk microSD sobat harus menggunakan card reader ataupun sejenisnya)
Jika sobat belum tau bagaimana cara memasang Operasi System Kedalam Flashdisk, sobat bisa membaca artikel saya Cara Membuat  Windows USB Installer.

Untuk mengetahui caranya, sobat bisa ikuti langkah-langkah berikut ini:


Cara Pertama



  • Nyalakan PC/Laptop (Usahakan dalam keadaan charger menancap dan tersambung listrik)
  • Setelah itu tekan tombol power PC/Laptop sobat lalu langsung dengan cepat sobat tekan F12 untuk masuk kedalam Boot Menu (Tombol Boot Menu setiap merk PC/Laptop berbeda beda, ada yang menggunakan F8, F12, Esc dan lain-lain)
  • Setelah masuk Boot menu Pilih USB HDD dan tekan Enter, lalu secara otomatis boot akan lewat melalui Flashdisk
  • Jika cara diatas tidak bekerja, maka sobat bisa gunakan cara kedua dibawah ini




Jika cara diatas tidak bekerja, maka sobat bisa gunakan cara kedua dibawah ini

Cara Kedua

  • Nyalakan PC/Laptop (Usahakan dalam keadaan charger menancap dan tersambung listrik)
  • Ketika awal booting, seperti tampilan dibawah ini, sobat tekan F2 untuk masuk sistem BIOS
    (Tombol perintah masuk BIOS, biasanya setiap merk PC/Laptop berbeda-beda, ada yang menggunakan DELETE, F8, F2, F1, F11, F12, dan ESC) untuk merk laptop saya yaitu ACER, biasanya menggunakan F2
  • Setelah masuk sistem BIOS, pada awal Tab Information, sobat geser ke Tab Boot

  • Selanjutnya, Pindah posisi USB HDD ke urutan paling atas (Tekan F6 untuk menggeser keatas, F5 untuk geser kebawah)
Catatan:
Perintah pada komputer merk satu dengan yang lain biasanya berbeda-beda, maka dari itu jangan hanya semata sobat hafal posisi dan perintah, namun sobat harus faham dengan keterangan yang berda dibagian bawah menu BIOS. Misalkan perintah untuk mgngeser urutan adalah Change Values

  • Setelah pengaturan selesai Tekan tombol F10 untuk keluar sekaligus menyimpan pengaturan.(Untuk tombol F10 biasanya hampir semua merk laptop/PC, tetap akan memakai tombol ini sebagai “exit and save setting”)


Baik, itulah cara untuk booting melalui Flashdisk, Namun jika sobat mengalami kendala dalam hal ini sobat bisa tanyakan melalui Komernar yang telah disediakan dibawah. Atau dengan mengunjungi email saya.
Mungkin itu saja yang dapat saya bagikan, semoga dapat bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan kita terhadap dunia komputer, ataupun yang lainnya. Adapun kesalahan dalam menulis kata ataupun kode, saya minta maaf yang sebesar-besarnya.
Terimakasih sudah berkunjung dan jangan lewatkan isikan kritik dan saran sobat, karena itu sangat membantu dalam penunjang perkembangan dalam pengetahuan.



No comments:

Post a Comment

Terima kasih anda sudah mengunjungi blog saya, bila ada kendala ataupun kritik dan saran, silahkan isikan dikolom komentar.